Menurutnya, Yesung adalah personil Super Junior yang punya kebiasaan berbeda dari anggota lainnya. Salah satunya adalah menyanyi keras-keras di dalam mobil ketika para personil Super Junior ingin istirahat.
"Yesung sering kebagian menyanyikan nada tinggi, jadi dia kadang pemanasan suara di dalam mobil," kata Sungmin. "Itu terjadi pagi-pagi sekali ketika kami berangkat menuju lokasi acara. Kami semua sangat capek jadi ingin istirahat sebentar di dalam mobil, tapi tidak bisa karena dia terus-terusan menyanyi dengan suara keras."
Mendengar pengakuan Sungmin itu, Jessica dan lainnya tertawa. "Berarti sama seperti Seohyun. Dia akan memutar musik dan terus menyanyi di dalam mobil," timpal Jessica.
Minggu, 20 Mei 2012
0 komentar: